No
Hadist 5382
Bab Musnad Sahabat Yang Banyak Meriwayatkan Hadits
حَدَّثَنَا أَبُو عَبْدِ الرَّحْمَنِ حَدَّثَنَا سَعِيدٌ يَعْنِي ابْنَ أَبِي أَيُّوبَ حَدَّثَنِي كَعْبُ بْنُ عَلْقَمَةَ عَنْ بِلَالِ بْنِ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُمَرَ بْنِ الْخَطَّابِ عَنْ أَبِيهِ قَالَ
قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لَا تَمْنَعُوا النِّسَاءَ حُظُوظَهُنَّ مِنْ الْمَسَاجِدِ إِذَا اسْتَأْذَنَّكُمْ
فَقَالَ بِلَالٌ وَاللَّهِ لَنَمْنَعُهُنَّ فَقَالَ عَبْدُ اللَّهِ أَقُولُ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَتَقُولُ لَنَمْنَعُهُنَّ
Telah menceritakan kepada kami [Abu Abdirrahman] telah menceritakan kepada kami [Sa'id yakni Ibnu Abi Ayub] telah menceritakan kepadaku [Kaab bin Alqamah] dari [Bilal bin Abdillah bin Umar bin Khaththab] dari [bapaknya], dia berkata, Rasulullah Shallallahu'alaihi wasallam bersabda: "Janganlah kalian melarang para wanita bagian mereka pergi menuju Masjid jika mereka meminta izin kepada kalian." Kemudian Bilal berkata, "Demi Allah, kami akan melarangnya." Lalu Abdullah menegur, "Saya berkata Rasulullah Shallallahu'alaihi wasallam bersabda, namun kamu malah berkata, 'Sungguh kami benar-benar akan melarangnya.'" ( HR.Musnad Ahmad :
5382 )